Sendawar (6/5) – Kepala UPTD PPRD Wilayah Kutai Barat Mulia Pardosi, S.Sos.M.A.P menjadi salah satu pembicara dalam acara “Sosialisasi Kebijakan, Koordinasi dan Evaluasi Pendapatan Serta Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah Tahun 2024” yang diadakan di Gedung Aji Tulur Jejangkat (ATJ) Kutai Barat pada hari Senin tanggal 6 Mei 2024. Kegiatan ini dihadiri dan dibuka oleh Wakil Bupati Kutai Barat Bapak H. Edyanto Arkan, S.E. Acara ini dihadiri oleh Kepala Bapenda Kutai Barat Bapak Philip Silitonga, S.P.,M.Si, Perwakilan Bankaltimtara, Camat , OPD, dan Petinggi Kampung Se-Kutai Barat.
Agenda kegiatan ini adalah sosialisasi Peraturan Daerah Kabupaten Kutai Barat Nomor 1 Tahun 2024 Tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, sosialisasi metode pembayaran dan pemutakhiran PBB P2 secara online, dan pembayaran Pajak Kendaraan Bemotor dengan secara online, dan deklarasi Petinggi Peduli Pajak. Acara berlangsung dengan penuh antusias dari para hadirin. Diharapkan, dengan adanya acara ini para petinggi kampung yang hadir dapat menjadi perpanjangan tangan dalam penyebaran informasi dan sosialisasi mengenai perpajakan di Kutai Barat.
#bapendakaltim #bapendakubar #esamsat #simpator