Rapat Kerja Bapenda Provinsi dan UPTD PPRD Se-Kalimantan Timur
Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Rapat Kerja dengan tema “Optimalisasi Penerimaan PKB dan BBNKB serta Persiapan Pemungutan Pajak Alat Berat Tahun 2024” dengan seluruh UPTD PPRD Se-Kalimantan Timur pada hari Jumat, 11 Agustus 2023. Dari pihak UPTD PPRD Wilayah Kutai Kartanegara diwakili oleh Kepala UPTD PPRD Wilayah Kutai Kartanegara, Hj. Aji Agustiana, SH., Kepala Seksi Pendataan dan Penetapan, Hadi Fathoni, SE beserta Staf PNS Seksi Pendataan dan Penetapan, Theresia Cristine.
Rapat Kerja tersebut diadakan dengan tujuan untuk mengoptimalisasi kinerja Bapenda Provinsi Kalimantan Timur bersama seluruh UPTD PPRD dalam meningkatkan Penerimaan Pendapatan Daerah Provinsi Kalimantan Timur, seperti PKB dan BBNKB. Selain itu, didalam rapat tersebut membahas mengenai apa saja persiapan yang akan dilakukan untuk Pemungutan Pajak Alat Berat yang akan kembali dipungut pada Tahun 2024.
Kepala Seksi Bidang Pajak Bapenda Provinsi Kalimantan Timur berharap agar setiap UPTD PPRD mampu meningkatkan kualitas kinerjanya guna meningkatkan dan mencapai Target Hasil Capaian Penerimaan PKB dan BBNKB.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!